sangkar, terbang dan sarang.. ^^
dulu, waktu kecil pernah mikir gak, kalau bisa berubah jadi hewan, pengen hewan apa? kalau saya pernah. dan pilihan saya jatuh pada burung. =Dkarena burung itu..manis, jinak, tapi susah di tangkap. sama seperti saya.. *plakkk..* [masih pede tingkat dewa]
burung itu punya sangkar, dimana dia di lahirkan dan besar, kemudian terbang melihat dunia, dan membuat sarang untuk memulai kehidupan baru.
burung gak berhenti mengepakkan sayap, untuk terus mencari dan melihat dunia, dan akan pulang ketika ingin pulang. burung jarang yang kesasar untuk kembali ke sangkar. dan burung akan berusaha untuk membuat sarang untuk anak-anaknya ketika kehidupan barunya di mulai.
manusia juga begitu kan?
iya gak?
*sambil naikin alis*
dan saya, ingin pulang ke sangkar untuk melepas lelah sejenak, sebelum terbang lagi. sepertinya sayap-sayapnya mulai melemah karena masih belum melihat sarang yang pas untuk di tuju.
*menghela nafas*
he-em..
kembali ke sangkar sejenak, mempersiapkan diri untuk kembali terbang sampai menemukan sarang yang pas dan di tuju..
=D
terbang bebas |
0 komentar: